Cara mengatasi DDoS attack – Jaringan komputer saat ini semakin banyak digunakan oleh semua kalangan masyarakat. Mulai dari jaringan komputer berbasis kabel sampai dengan yang tanpa kabel.
Saat berselancar di mesin pencarian Anda bisa menggunakan perangkat yang tanpa kabel menggunakan smartphone maupun menggunakan tablet Anda. Seiring dengan pesatnya perkembangan jaringan komputer ada beberapa pihak yang bertanggung jawab mencoba mengakses jaringan komputer pada sebuah instansi dengan cara ilegal. Tindakan tersebut memiliki tujuan berbeda-beda ada yang untuk kepentingan sosial politik, pencurian data, sampai dengan pencurian uang. Itulah mengapa tingkat keamanan di dalam sebuah jaringan harus selalu terjaga agar bisa berfungsi dengan baik dan prima menangkal sebuah serangan.
Salah satu serangan yang sering dijumpai adalah DDoS atau yang sering disebut dengan Distributed Denial of Service Attack. DDoS ini adalah usaha serangan agar membuat server komputer tidak bekerja dengan baik. Penyebabnya adalah ribuan spam sistem bisa menyerang komputer secara bersamaan. Cara mengatasi DDoS attack ini bisa disesuaikan dengan jenis serangannya seperti berikut ini:
Ping of Death
Serangan DDoS attack yang pertama adalah Ping of Death. Jenis serangan satu ini tidak mempengaruhi sistem komputer atau server. Namun agar tidak terserang hal ini ada baiknya jika Anda memperbarui update patch pada sistem keamanan komputer Anda untuk bisa menutupi celah keamanan yang mana bisa muncul pada sistem operasi dan juga server yang Anda gunakan.
Remote Controlled Attack
Pada serangan ini komputer Anda akan dijadikan sebagai zombie agar bisa melakukan serangan Remote Control Attack. Anda harus bisa mewaspadai aktivitas janggal yang terjadi pada komputer Anda dengan melakukan pengecekan secara berkala. Meski serangan ini sulit dideteksi Anda bisa mengatasinya dengan mengatur dan memanfaatkan firewall dengan IDS atau Intrusion Detection System untuk bisa mengurangi dampak dari serangan. Sedangkan jika komputer atau server yang terkena serangan Anda bisa melakukan blocking pada alamat IP atau port yang terkena serangan. Meski Anda tidak bisa melacak IP penyerang namun Anda bisa mencegah agar serangan yang sama tidak terjadi lagi.
Smurf Attack
Cara mengatasi DDoS attack selanjutnya adalah dengan melakukan disable broadcast address pada router Anda. Cara lainnya adalah dengan melakukan penyaringan permintaan ICMP echo request pada firewall. Cara lainnya yang bisa dilakukan adalah dengan membatasi traffic ICMP agar persentasenya kecil dari seluruh traffic yang mana ada di komputer Anda.
Syn Flooding
Cara mengatasi DDoS attack Syn Flooding Anda bisa menggunakan firewall. Fungsi firewall adalah menyaring traffic yang masuk dan keluar pada komputer atau server Anda. Yang harus Anda lakukan selanjutnya adalah aturlah rules di dalam firewall agar bisa meneruskan paket data yang tidak diketahui secara jelas asalnya tersebut.
UDP Flooding
Untuk bisa mengatasi serangan DDoS attack jenis UDP flooding adalah menolak paket traffic data yang datang dari luar jaringan dan mematikan semua layanan UDP yang akan masuk ke sever Anda. Meski cara ini memiliki kekurangan yang mana bisa mematikan beberapa aplikasi namun cara ini cukup efektif.
Cara Kerja Serangan DDoS
Agar bisa melakukan serangan, penyerang akan melakukan kontrol ke sebuah mesin secara online. Serangannya juga bisa dengan menggunakan device yang di dalamnya memiliki malware. Serangan ini akan menjadikan komputer atau server Anda menjadi zombie. Kumpulan dari zombie ini disebut dengan botnet. Setelah botnet berhasil dibuat penyerang juga akan melakukan pengaturan mesin dengan mengirim instruksi melalui bot dengan metode berupa remote control. Setelah men target IP Address, bot akan mengirim request ke target sampai sever tidak bisa melakukan handle. Hal ini menyebabkan penolakan layanan terhadap traffic normal.
Demikianlah cara mengatasi DDoS attack yang bisa Anda lakukan, semoga informasi ini bermanfaat.